info@uinkhas.ac.id (0331) 487550

Dua Tim UIN KHAS Jember Lolos MoRA The Air Funds 2025

Home >Berita >Dua Tim UIN KHAS Jember Lolos MoRA The Air Funds 2025
Diposting : Rabu, 31 Dec 2025, 17:00:56 | Dilihat : 551 kali
Dua Tim UIN KHAS Jember Lolos MoRA The Air Funds 2025


Humas - Prestasi akademik kembali ditorehkan Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember. Dua tim dosen dari kampus tersebut dinyatakan lolos sebagai penerima Program Pendanaan Riset Indonesia Bangkit Kementerian Agama Republik Indonesia (Ministry of Religious Affairs – The Awakened Indonesia Research Funds/MoRA The Air Funds) Tahun 2025.

Pengumuman kelulusan disampaikan melalui surat resmi Sekretariat Jenderal Kementerian Agama RI Nomor B-5144/SJ/B.X/PP.04/12/2025 tertanggal 30 Desember 2025, setelah seluruh rangkaian seleksi nasional dinyatakan selesai.

Program pendanaan riset ini dikelola oleh Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA) dan dilaksanakan sepenuhnya melalui aplikasi eRISPRO LPDP Kementerian Keuangan, dengan mengacu pada petunjuk teknis yang telah ditetapkan. Proses seleksi berlangsung secara objektif, profesional, dan akuntabel melalui sejumlah tahapan ketat, mulai dari pendaftaran (23 Oktober–7 November 2025), verifikasi dokumen institusi (8–10 November 2025), seleksi administrasi (12–14 November 2025), seleksi substansi melalui wawancara daring bersama reviewer (19–21 November 2025), hingga analisis rencana anggaran belanja pada 8–30 Desember 2025.

Adapun tim pertama yang dinyatakan lolos berasal dari bidang Layanan Kebijakan Pendidikan, terdiri atas Prof. Dr. Fawaizul Umam, M.Ag., Prof. Dr. M. Khusna Amal, S.Ag., M.Si., dan Dr. H. Muhammad Fauzinudin Faiz, M.H.I. Tim ini mengusung judul riset “WarisPA Mobile: Kalkulator Pembagian Waris Islam Berbasis Android untuk Optimalisasi Keputusan Hakim Pengadilan Agama yang Berkeadilan di Indonesia”. Riset ini diarahkan untuk menghadirkan inovasi teknologi hukum Islam yang aplikatif dan mendukung pengambilan keputusan hakim secara lebih adil dan terstandar.

Sementara itu, tim kedua berasal dari bidang ekonomi dan lingkungan, dengan anggota Prof. Dr. Nurul Widyawati Islami Rahayu, S.Sos., M.Si., Prof. Dr. Ir. Sholeh Avivi, M.Si. (dari Universitas Jember), Prof. Dr. Babun Suharto, M.M., Dhama Suroyya, M.I.Kom., dan Ira Nurmawati, S.Pd., M.Pd. Tim ini mengajukan riset berjudul “Pengembangan Sustainable Green Wakaf dan Integrated Farming Berbasis Pertanian, Biologi, Ekonomi, dan Komunikasi di Kawasan Agroekologi Jawa Timur”. Penelitian tersebut menekankan pendekatan multidisipliner dalam pengembangan wakaf produktif yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Keberhasilan dua tim ini mencerminkan konsistensi UIN KHAS Jember dalam mendorong riset kolaboratif yang tidak hanya kuat secara akademik, tetapi juga relevan dengan kebutuhan masyarakat dan kebijakan publik. 
 

Penulis: Atiyatul Mawaddah
Editor: Munirotun Naimah 

Berita Terbaru

Dr. Mega: Sosok Dosen Inspiratif, Berkarya dari Ruang Kelas hingga Panggung Dunia
09 Jan 2026By humas
107 Dosen UIN KHAS Jember Lulus Sertifikasi Pendidik 2025
08 Jan 2026By humas
Pengisian PDSS SPAN-PTKIN 2026 Resmi Dibuka, Berikut Ketentuan Umum Pendaftaran dan Pengisian PDSS
06 Jan 2026By humas

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;